Kamis, 17 September 2015

TAMAN REKREASI SENGKALING dan SENGKALING FOOD FESTIVAL

Assalamualaikum kawan kawan semua, kembali lagi pada blog saya kali ini

sekarang saya akan membahas tentang wisata nih, wow pasti senang kan kalo udah bahas wisata. apalagi kali ini saya akan membahas salah satu wisata di kota Malang, seperti yang kita tau selain terkenal dengan kota pendidikan, Malang juga terkenal akan wisatanya dan yang paling terkenal sejak lama adalah Taman Rekreasi Sengkaling. pasti udah pada tau dong sama Sengkaling ?
nah sengkaling terletak sangat strategis yaitu di jalan raya antara Malang - Batu. selain itu juga sengkaling sangat dekat dengan kampus putih Universitas Muhammadiyah Malang. sekedar informasi bahwa taman rekreasi sengkaling ini adalah milik Universitas Muhammadiyah Malang, wah hebat kan. seperto yang kita tahu bahwa Malang terkenal akan kesejukan dan kerindangannya, di taman rekreasi sengkaling ini sangat rindang dan sejuk karena kebanyakan dari lahannya ditanami pepohonan jadi kita tidak perlu takut berpanas - panasan karena sedang bermain. meskipun kita tidak bermain atau sekedar duduk santai menikmati pemandangan yang ada, pasti kita juga bisa merasakan keindahan dan ketenangan di kawasan ini.


kalan udah pada tau belum di sengkaling itu ada wahana apa saja? bagi kalian yang belum tau, disini terdapat banyak sekali wahana dan didominasi oleh wahana air, misalnya kolam. tetapi jangan salah teman - teman, disini tidak hanya tersedia kolam biasa saja namun banyak kolam renang yang didesain dan di berikan wahana permainan yang berbeda - beda. jadi kita tidak akan bosan untuk bermain air atau berenang disini. lalu bagaimana buat teman - teman yang tidak bisa berenang? tenang saja, meskipun didominasi oleh wisata air namun taman rekreasi sengkaling ini juga memiliki wahana lain seperti perahu motor, sepeda air dan banyak lagi. jadi kalian yang tidak bisa berenang namun ingin menikmati wisata air ini bisa menaiki sepeda air dengan meilhat pemandangan kota Malang yang sangat asri.

dengan area yang sangat luas ini, sengkaling tidak hanya memiliki sarana permainan saja, namun sengkaling juga memiliki berbagai sarana seperti lahan parkir yang sangat luas dan aman, banyak kamar mandi, musholla, tempat peristirahatan, dan yang paling penting tempat makan yaitu Sengkaling Food Festival. nah kalian pasti lapar dong setelah main air, maka dari itu kita bisa langsung ke tempat ini. di tempat ini tidak hanya dikhususkan bagi pengunjung taman rekreasi sengkaling saja namun kalian yang tidak berkunjung juga bisa menikmati makanan disini. disini tersedia banyak sekali pilihan makanan dan oleh - oleh. harganya juga sangat terjangkau dan pastinya makanan disini sangatlah enak. maka dari itu kita harus mencoba makanan disini karena sengkaling food festival adalah ikon wisata baru di kota Malang dan jangan lupa untuk mengajak keluarga atau teman - teman untuk bersama - sama menikmati sajian disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar